

Lahan Sikam Gelar Kick Off Meeting untuk Mengawali Langkah Optimis di Tahun 2025
Pada Kamis, 23 Januari 2025 Lahan Sikam menggelar Kick Off Meeting yang menjadi momen penting untuk mengawali tahun 2025 dengan semangat yang baru. Dalam pertemuan ini, Kami membahas langkah-langkah strategis guna memperluas dampak positif bagi UMKM dan petani di Indonesia. Dengan optimisme, Lahan Sikam berkomitmen untuk terus mendukung pertumbuhan ekonomi berbasis inklusivitas dan keberlanjutan.
Sebagai platform pendanaan yang telah aktif sejak 2018, Lahan Sikam memahami tantangan yang dihadapi oleh UMKM dan petani dalam mengakses pembiayaan yang legal dan terpercaya. Oleh karena itu, dalam Kick Off Meeting ini, fokus utama adalah meningkatkan layanan, memperkuat ekosistem pendanaan, serta menghadirkan inovasi yang lebih efektif dalam membantu pelaku usaha mengembangkan bisnis mereka.
Kick Off Meeting Lahan Sikam 2025 ini juga menjadi ajang bagi tim untuk memaparkan rencana dan strategi mereka dalam mendukung visi perusahaan. Setiap tim berbagi insight mengenai target yang ingin dicapai, tantangan yang mungkin dihadapi, serta solusi inovatif yang akan diterapkan. Dengan pendekatan ini, diharapkan semua bagian dapat bergerak selaras dan memberikan kontribusi maksimal untuk mencapai tujuan bersama.
Direktur Utama Lahan Sikam, Ade Sumaryadi, dengan penuh keyakinan menegaskan dukungan dan apresiasinya yang tak terbatas kepada #TimLahanSikam yang sudah mendukung visi dan misi perusahaan secara menyeluruh. Beliau percaya bahwa setiap usaha, dedikasi, dan kreativitas yang telah ditanamkan sejak awal berdirinya Lahan Sikam adalah fondasi kuat untuk mewujudkan mimpi-mimpi besar bersama yang dulu pernah ada di angan-angan. Dengan semangat kebersamaan tanpa henti, beliau mengajak seluruh tim untuk terus melangkah maju, menghadapi tantangan dengan keberanian, dan menciptakan dampak yang lebih besar bagi UMKM dan petani di Indonesia khususnya di wilayah Sumatera.
Salah satu hal yang ditekankan dalam pertemuan ini adalah kolaborasi. Lahan Sikam percaya bahwa dengan bekerja sama, baik dengan mitra strategis maupun komunitas UMKM dan petani, dampak yang dihasilkan bisa lebih luas. Selain itu, pertemuan ini juga menjadi ajang refleksi untuk melihat capaian sebelumnya serta menentukan langkah-langkah konkret untuk kedepan.
Melalui Kick Off Meeting 2025 ini, Lahan Sikam siap menghadapi tantangan dan menjadikan tahun ini sebagai momentum pertumbuhan yang lebih besar. Lahan Sikam juga mengajak untuk bersama-sama mewujudkan ekonomi yang lebih kuat dan berkelanjutan untuk UMKM dan petani di Indonesia.
Ikuti cerita dan keseruan lainnya di balik #TimLahanSikam dengan mengikuti update terbaru di akun instagram @lahansikamhub.
#LahanSikam #KickOffMeeting #LebihBaikDisini #BersamaUntukUMKM